Sunday, January 13, 2008

Syawalan Dua-Lima 2007

Alhamdulillah, acara syawalan tahunan dualima terlaksana dengan baek, terima kasih kepada temen2 yang udah nyempatin datang.

Untuk mengingatkan kembali ngapain aja acara kemarin dan biar temen2 yang belum sempet ikut acara bisa ikut ngrasain juga hee..hee.. Aku sempatin ngejunk di milis ini..

1. Acara kemarin berlangsung di rumahnya Hepi di Bekonang (Makasih buat Hepi and keluarga). Alamat lengkapnya lupa. Acara berlangsung pada hari Rabu, 17 Oktober 2007 jam 9 waktu undangan dan jam 11 waktu sebenarnya...Kira-kira yang hadir sekitar 27 orang. Database yang dibuat kemarin kapan2 aku upload.

2. Yang mendapat giliran adalah Hananto, Haryo dan Hepi namun karena ada satu dan beberapa hal, Haryo tidak bisa ikut acara mungkin nanti dia nyusul..

3. Acara tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, ada acara tausiah yang disampaikan oleh Ustadz Hanif dari UNS (Makasih buat Astri dan Iyox yg dah nyariin). Inti tausiahnya kalo ga salah ya Halal bi Halal dan Persaudaraan...

4. Dilakukan sharing tentang Baksos, tema boksos kedepan adalah Kesehatan (pengobatan gratis, sirkumsisi dll). Waktu menyesuaikan. Buat temen-temen siap2 saja untuk berpartisipasi.

5. Yang dapet giliran menggelar syawalan tahun depan : Heri, Iklas (Sori nek tulisane salah) dan Linda.

Friday, May 18, 2007

Baksos

Laporan kejadian Baksos 1 belum sempat diposting karena tidak ikut dalam baksos kemarin (argh paling cuma cari-cari alasan :P)

Oh ya setelah sukses dengan baksos 1 kini sudah mulai terdengar lagi katanya mo ngadain baksos lagi, ayo buat temen-temen yang siap jadi panitia

Monday, November 06, 2006

HALAL BIHALAL DUALIMA

Seperti tahun-tahun sebelumnya, anak-anak penghuni kelas 2-5 SMA 1 SOLO 2002/2003 mengadakan halal bihalal kali ini yang menjadi tuan rumah adalah kelurga Gina di Bejen, Karanganyar. Acara yang diadakan pada hari Minggu, 30 Oktober 2006 ini diikuti sekitar 28 orang, soalnya ada beberapa teman yang harus kembali ke kampus masing-masing.

Walaupun sudah berpisah selama hampir 4 tahun, tali kekelurgaan dalam acara ini masih sangat terasa, hal itu ditandai dengan canda tawa yang menghiasi sampai acara ini berakhir (kang drow & plenx). Walaupun bila setiap orang bila disuruh menyebutkan nama temenya satu persatu mungkin banyak yang sudah lupa, sampai-sampai untuk mensiasati hal ini sebelum acara dimulai ada yang berusaha mengingat lagi nama temen-temennya (sepeti yang dilakuan koes & hananto)

Thursday, November 02, 2006

First Posting















Blog ini dibuat untuk komunitas II-5 SMA 1 Surakarata 2002/2003,
buat temen-temen silakan ikut berkontribusi,,,
Kirimkan email ke hanantoedy[at]gmail[dot]com agar diinvite ok!